menjawab pertanyaan
Pernyataan tentang
penolong yang lain (Roh kudus)
Yohanes 14:16 ,26
Siapakah penolong yang lain, yang disebutkan di Yoh 14:16?
Menurut Kitab Suci bahasa Indonesia , Yoh 14:16-17 Yesus mengatakan, “Aku akan
minta kepada Bapa, dan Ia akan memberikan kepadamu seorang Penolong yang lain, supaya Ia
menyertai kamu selama-lamanya, yaitu Roh Kebenaran.
Dunia tidak dapat menerima Dia, sebab dunia tidak melihat Dia dan tidak
mengenal Dia. Tetapi kamu mengenal Dia, sebab Ia menyertai kamu dan akan diam
di dalam kamu.”
Ayat
Yoh 14:16 tidak mengacu kepada seorang manusia, tetapi kepada Roh Kudus,
karena:
Ayat
Yoh 14:16, tidak dapat dipisahkan dari ayat ke-17 dan ayat- ayat lainnya dalam
Kitab Suci, yang jelas menghubungkan makna ayat ini dengan Roh Kudus, Roh
Kebenaran yang diutus oleh Allah Bapa dan Allah Putera (lih. 14:26; 15:26;
16:7). Maka Sang Penolong dan Penghibur itu tidak mengacu kepada manusia,
tetapi kepada Roh Kebenaran, yaitu Roh Allah sendiri yang dapat menyertai para
murid Kristus selama- lamanya. Sebab tidak ada manusia yang dapat “menyertai
selama- lamanya”, hanya Tuhan saja yang mampu menyertai selama- lamanya, dan
hanya Tuhan saja yang bisa menyertai dan diam di dalam diri murid- murid
Kristus.
Demikian
pula, karena tepat setelah “Roh Kebenaran”, dikatakan, “Dunia tidak dapat
menerima Dia karena dunia tidak melihat Dia”, maka kita ketahui bahwa Dia yang
dimaksud di sini adalah Roh Kebenaran itu. Roh ini bukan manusia, karena
meskipun manusia mempunyai jiwa rohani, namun ia juga mempunyai tubuh, dan
karena itu dapat dilihat oleh dunia sekitarnya, dan dengan demikian tidak cocok
dengan apa yang disebut dalam Yoh 14:17 tersebut.
Penjelasan 2:
Dalam
beberapa ayat dalam Alkitab Perjanjian Baru kadang Roh Kudus
ditulis dengan "Roh"
saja, contohnya :
* Yohanes 4:24
"Allah itu Roh ..."
Perhatikan
ayat-ayat dibawah ini kata "Roh"
merujuk pada "Roh
Allah" :
* Roma 8:14-16
8:14 Semua orang, yang dipimpin Roh Allah, adalah anak Allah.
8:15 Sebab kamu tidak menerima roh perbudakan yang membuat kamu menjadi takut
lagi, tetapi kamu telah menerima Roh yang menjadikan kamu anak Allah.
Oleh Roh itu kita berseru: "ya Abba, ya Bapa!"
8:16 Roh itu bersaksi bersama-sama dengan roh kita, bahwa kita adalah
anak-anak Allah.
* Roma 15:13, 16,19,30
15:13 Semoga Allah, sumber pengharapan, memenuhi kamu dengan segala sukacita
dan damai sejahtera dalam iman kamu, supaya oleh kekuatan Roh Kudus kamu
berlimpah-limpah dalam pengharapan.
15:16 yaitu bahwa aku boleh menjadi pelayan Kristus Yesus bagi bangsa-bangsa
bukan Yahudi dalam pelayanan pemberitaan Injil Allah, supaya bangsa-bangsa
bukan Yahudi dapat diterima oleh Allah sebagai persembahan yang berkenan
kepada-Nya, yang disucikan oleh Roh Kudus.
15:19 oleh kuasa tanda-tanda dan mujizat-mujizat dan oleh kuasa Roh.
Demikianlah dalam perjalanan keliling dari Yerusalem sampai ke Ilirikum aku
telah memberitakan sepenuhnya Injil Kristus.
15:30 Tetapi demi Kristus, Tuhan kita, dan demi kasih Roh, aku
menasihatkan kamu, saudara-saudara, untuk bergumul bersama-sama dengan aku
dalam doa kepada Allah untuk aku,
* 1 Korintus 2:13-14
2:13 Dan karena kami menafsirkan hal-hal rohani kepada mereka yang mempunyai Roh,
kami berkata-kata tentang karunia-karunia Allah dengan perkataan yang bukan
diajarkan kepada kami oleh hikmat manusia, tetapi oleh Roh.
2:14 Tetapi manusia duniawi tidak menerima apa yang berasal dari Roh Allah,
karena hal itu baginya adalah suatu kebodohan; dan ia tidak dapat memahaminya,
sebab hal itu hanya dapat dinilai secara rohani.
* 1 Korintus 12:1,3-4,7-11,13
12:1 Sekarang tentang karunia-karunia Roh. Aku mau, saudara-saudara,
supaya kamu mengetahui kebenarannya.
12:3 Karena itu aku mau meyakinkan kamu, bahwa tidak ada seorang pun yang
berkata-kata oleh Roh Allah, dapat berkata: "Terkutuklah Yesus!" dan
tidak ada seorang pun, yang dapat mengaku: "Yesus adalah Tuhan",
selain oleh Roh Kudus.
12:4 Ada rupa-rupa karunia, tetapi satu Roh.
12:7 Tetapi kepada tiap-tiap orang dikaruniakan penyataan Roh untuk
kepentingan bersama.
12:8 Sebab kepada yang seorang Roh memberikan karunia untuk berkata-kata
dengan hikmat, dan kepada yang lain Roh yang sama memberikan karunia
berkata-kata dengan pengetahuan.
12:9 Kepada yang seorang Roh yang sama memberikan iman, dan kepada yang
lain Ia memberikan karunia untuk menyembuhkan.
12:10 Kepada yang seorang Roh memberikan kuasa untuk mengadakan mujizat,
dan kepada yang lain Ia memberikan karunia untuk bernubuat, dan kepada yang
lain lagi Ia memberikan karunia untuk membedakan bermacam-macam roh. Kepada
yang seorang Ia memberikan karunia untuk berkata-kata dengan bahasa roh, dan kepada
yang lain Ia memberikan karunia untuk menafsirkan bahasa roh itu.
12:11 Tetapi semuanya ini dikerjakan oleh Roh yang satu dan yang sama,
yang memberikan karunia kepada tiap-tiap orang secara khusus, seperti yang
dikehendaki-Nya.
12:13 Sebab dalam satu Roh kita semua, baik orang Yahudi, maupun orang
Yunani, baik budak, maupun orang merdeka, telah dibaptis menjadi satu tubuh dan
kita semua diberi minum dari satu Roh.
Dengan melihat konteks, kata "Roh"
dalam ayat-ayat diatas tidak merujuk kepada manusia, nabi atau rasul, tetapi
merujuk kepada Roh
Allah/ Roh Kudus.
Kita
bisa juga melihat variasi penulisan dalam Alkitab tentang Roh dan Roh
Kudus, dalam peristiwa babtisan Yesus Kristus :
* Matius 3:16
3:16 Sesudah dibaptis, Yesus segera keluar dari air dan pada waktu itu juga
langit terbuka dan Ia melihat Roh Allah seperti burung merpati turun ke
atas-Nya,
3:17 lalu terdengarlah suara dari sorga yang mengatakan: "Inilah Anak-Ku
yang Kukasihi, kepada-Nyalah Aku berkenan."
* Markus 1:10-11
1:10 Pada saat Ia keluar dari air, Ia melihat langit terkoyak, dan Roh
seperti burung merpati turun ke atas-Nya.
1:11 Lalu terdengarlah suara dari sorga: "Engkaulah Anak-Ku yang Kukasihi,
kepada-Mulah Aku berkenan."
* Lukas 3:22
dan turunlah Roh Kudus dalam rupa burung merpati ke atas-Nya. Dan
terdengarlah suara dari langit: "Engkaulah Anak-Ku yang Kukasihi, kepada-Mulah
Aku berkenan."
* Yohanes 1:32-33
1:32 Dan Yohanes memberi kesaksian, katanya: "Aku telah melihat Roh
turun dari langit seperti merpati, dan Ia tinggal di atas-Nya.
1:33 Dan aku pun tidak mengenal-Nya, tetapi Dia, yang mengutus aku untuk membaptis
dengan air, telah berfirman kepadaku: Jikalau engkau melihat Roh itu
turun ke atas seseorang dan tinggal di atas-Nya, Dialah itu yang akan membaptis
dengan Roh Kudus.
Kata "Roh" dan "Roh Kudus" merujuk pada pribadi yang sama
yaitu "Roh
Allah"
Jika ada yang bertanya
tentang 1 yoh 4:1 Saudara-saudaraku yang kekasih,
janganlah percaya akan setiap roh, tetapi ujilah roh-roh itu, apakah mereka
berasal dari Allah; sebab banyak nabi-nabi palsu yang telah muncul dan pergi ke
seluruh dunia.
Untuk
memahami ayat dalam 1 Yohanes 4:1 kita harus melihat konteksnya, yaitu dengan
melihat ayat sebelumnya, yaitu dalam 1 Yohanes 3:24 yang membahas tentang Roh
Kudus yang dikaruniakan kepada umatNya.
* 1 Yohanes 3:24
Barangsiapa menuruti segala perintah-Nya, ia diam di dalam Allah dan Allah di
dalam dia. Dan demikianlah kita ketahui, bahwa Allah ada di dalam kita, yaitu
Roh yang telah Ia karuniakan kepada kita.
Maka dalam 1 Yohanes 4:1, umat yang sudah dikaruniai Roh Allah, akan bisa
membedakan apakah seorang nabi itu dikuasai oleh Roh Allah, ataukah ia dikuasai
oleh roh pendusta. Secara khusus dalam ayat 1 ini Rasul Yohanes menasehati agar
"jangan percaya" atau "berhentilah percaya".
* 2 Petrus 2:1
Sebagaimana nabi-nabi palsu dahulu tampil di tengah-tengah umat Allah, demikian
pula di antara kamu akan ada guru-guru palsu. Mereka akan memasukkan
pengajaran-pengajaran sesat yang membinasakan, bahkan mereka akan menyangkal
Penguasa yang telah menebus mereka dan dengan jalan demikian segera
mendatangkan kebinasaan atas diri mereka.
Nabi palsu, membuat mujizat palsu, dan mengajar pengajaran palsu, maka kata
"dokimazo" diatas adalah menguji asal-usul mereka, apakah mereka
dikuasai Roh Allah atau tidak. ( dokimazo" artinya menguji.)
Dengan ini kita mengerti maksudnya, 1 Yohanes 3:24 (bandingkan Roma 8:14)
berbicara mengenai Roh Allah yang dikaruniakan kepada umat, dan 1 Yohanes 4:1
berbicara mengenai roh-roh pendusta (iblis) yang menguasai nabi-nabi palsu.
Dalam ke-2 ayat ini dapat kita mengerti bahwa umat yang dipinpim oleh Roh Allah
bukankah Roh Allah (Roh Kudus) itu sendiri. Dan nabi-nabi palsu yang dikuasai
roh-roh jahat, bukankah roh jahat (iblis) itu sendiri.
Penolong yang lain :
PENJELASAN 3
Yoh 14:16-17
Aku akan minta kepada Bapa, dan Ia akan memberikan kepadamu seorang Penolong
yang lain, supaya Ia menyertai kamu selama-lamanya,
yaitu Roh Kebenaran. Dunia tidak dapat menerima Dia, sebab dunia tidak melihat
Dia dan tidak mengenal Dia. Tetapi kamu mengenal Dia, sebab Ia menyertai kamu
dan akan diam di dalam kamu.
Di dalam ayat tsb,
Kata 'penolong' dalam bahasa aslinya adalah 'parakletos'.
'Parakletos' berarti penolong, penasehat, pribadi yang dipanggil untuk
menolong.
1. Penafsir yg tidak bertanggungjawab menduga dan mklaim bahwa yang dsebut
Yohanes dlm ayat tsb adalah 'periklitos'.
Periklitos artinya 'yang terpuji' dan dlm bhasa Arabnya : 'Ahmad'.
Dg dmikian para penafsir yg tidak btanggungjawab mngatakan bhw ayat tsb adalah
nubuat kdatangan Muhammad.
Padahal, kata yg digunakan dalam ayat tsb adalah 'parakletos' bukan
'periklitos'.
2. Jangan cuma ambil 'nama' tp jg 'karakteristik'.
Beberapa karakteristik Parakletos sesuai konteks ayat :
A. Dijanjikan pada para rasul selama mreka masih hidup
Jd jelas para rasul mula2 itu akan btemu Parakletos, bukannya jauh setelah para
rasul mati baru Parakletos datang.
B. Menyertai selama-lamanya dan diam di dalam setiap pribadi
Apakah manusia bisa menyertai kita selama-lamanya?
Apakah manusia berdiam di dalam hati kita?
Tidak demikian.
Hanya Roh Allah yang dapat berdiam dalam diri manusia.
C. Dunia tidak melihat Dia
'Ahmad' itu klihatan atau tidak klihatan?
Jika Muhammad itu kasat mata, maka dia tidak memenuhi standar Parakletos.
D. Yohanes jelas mengatakan bahwa Sang Parakletos itu adalah Roh Kebenaran,
bukan dalam manusia.
Nubuat Yesus tergenapi.
Parakletos ini sudah datang pd hari Pentakosta kpd para rasul.
Kis 1:4-5
Pada suatu hari ketika Ia makan bersama-sama dengan mereka, Ia melarang mereka
meninggalkan Yerusalem, dan menyuruh mereka tinggal di situ menantikan janji
Bapa, yang* -- demikian kata-Nya -- "telah kamu dengar dari pada-Ku.
Sebab Yohanes membaptis dengan air, tetapi tidak lama lagi kamu akan dibaptis
dengan Roh Kudus."
Kis 2:1-4
Ketika tiba hari Pentakosta, semua orang percaya berkumpul di satu tempat.
Tiba-tiba turunlah dari langit suatu bunyi seperti tiupan angin keras yang
memenuhi seluruh rumah, di mana mereka duduk;
dan tampaklah kepada mereka lidah-lidah seperti nyala api yang bertebaran dan
hinggap pada mereka masing-masing.
Maka penuhlah mereka dengan Roh Kudus, lalu mereka mulai berkata-kata dalam
bahasa-bahasa lain, seperti yang diberikan oleh Roh itu kepada mereka untuk
mengatakannya.
So,
Udah jelas.
Parakletos itu adl Roh Kudus.
Yoh 14:26
tetapi Penghibur, yaitu Roh Kudus, yang akan diutus oleh Bapa dalam
nama-Ku, Dialah yang akan mengajarkan segala sesuatu kepadamu dan akan
mengingatkan kamu akan semua yang telah Kukatakan kepadamu.
Comments
Post a Comment